Home / Berita / Awal Tahun 2026, AKBP Wahyu Pristha Utama, Resmi Menjabat Kapolres Tasikmalaya

Awal Tahun 2026, AKBP Wahyu Pristha Utama, Resmi Menjabat Kapolres Tasikmalaya

Rabu, 7 Januari 2026

TASIKMALAYA, bellasalamfm.com (Aris,AKA) – Markas Komando (Mako) Polres Tasikmalaya diselimuti suasana khidmat dan penuh kehangatan pada Rabu (7/1/2026). Seluruh jajaran personel berkumpul untuk menyambut nakhoda baru mereka, AKBP Wahyu Pristha Utama, SH, S.IK, MH, yang resmi menjabat sebagai Kapolres Tasikmalaya.

Prosesi penyambutan dipimpin langsung oleh Wakapolres Tasikmalaya, Kompol Sukmawijaya. Tradisi pedang pora dan pengalungan bunga menandai dimulainya babak baru kepemimpinan kepolisian di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Dalam keterangannya, Kompol Sukmawijaya menegaskan bahwa seluruh elemen Polres Tasikmalaya, mulai dari Pejabat Utama (PJU) hingga jajaran Kapolsek, siap memberikan dukungan penuh kepada pimpinan baru.

“Kami jajaran Polres Tasikmalaya siap mendukung penuh dan melaksanakan arahan Kapolres yang baru. Fokus utama kami tetap pada peningkatan kinerja, menjaga kamtibmas, dan memberikan pelayanan terbaik yang humanis kepada masyarakat,” ujar Kompol Sukmawijaya.

Sementara itu, Kapolres Tasikmalaya AKBP Wahyu Pristha Utama mengungkapkan apresiasi mendalam atas sambutan hangat yang diterimanya. Ia menekankan pentingnya kerja sama tim yang solid untuk menghadapi tantangan keamanan ke depan.

“Saya berharap kita dapat menjalin kerja sama yang kuat. Program-program yang sudah berjalan baik akan kita lanjutkan dan kita tingkatkan demi mewujudkan Polres Tasikmalaya yang lebih profesional dan responsif,” ungkap AKBP Wahyu.

Momentum sertijab ini juga menjadi ajang perpisahan bagi AKBP Haris Dinzah, yang kini mendapat amanah baru sebagai Wakil Direktur Reskrimum Polda Jawa Barat. Selama masa jabatannya, AKBP Haris dikenal dekat dengan masyarakat melalui pendekatan kekeluargaan.

“Meninggalkan Tasikmalaya adalah hal yang cukup berat bagi saya. Selama ini kita bekerja dengan semangat persahabatan. Namun, tugas baru di Polda Jabar adalah amanah yang harus dijalankan,” kata AKBP Haris Dinzah dengan nada haru.

Ia juga memohon doa restu dari para sesepuh, tokoh masyarakat, dan seluruh anggota agar dapat menjalankan tugas barunya dengan lancar.

Dengan transisi kepemimpinan ini, publik berharap Polres Tasikmalaya semakin sigap dalam menjaga kondusivitas wilayah hukum Kabupaten Tasikmalaya, tetap humanis dalam pelayanan, namun tegas dalam penegakan hukum.

Check Also

Minggu, 28 Desember 2025, KAI Daop 2 Bandung Tercatat 48 Ribu Pelanggan KA Jarak Jauh, Jumlah Tersebut Sementara adalah Yang Tertinggi Selama Angkutan Nataru

29/12/2025 Bandung, BELLASALAMFM.COM (Aris, AKA) – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *